Medi-Call

Yuk Mulai Perhatikan! Berikut Ini Gejala Stroke pada Anak Muda 

Bagikan artikel ini

Meskipun jarang, tapi stroke pada anak muda bisa terjadi loh! Berikut ini penyebab dan gejala stroke anak muda yang menarik untuk diketahui!

Banyak anak muda yang mengira bahwa terkena stroke di masa muda adalah hal yang tidak mungkin.

Memang benar risiko terkena stroke akan semakin meningkat seiring bertambahnya usia namun bukan berarti usia muda tidak dapat terkena stroke.

Faktanya, 10 sampai 15 persen stroke terjadi pada orang berusia 18 hingga 50 tahun.

Baca juga:  Diabetes Anak Muda, Memang Bisa? Simak Informasi Berikut Ini!

Langkah terpenting yang dapat Anda ambil untuk mencegah stroke pada usia muda.

Beberapa hal seperti merokok, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, diabetes dan obesitas dapat meningkatkan faktor risiko terkena stroke di usia muda.

Apabila Anda memiliki faktor di atas dan juga memiliki riwayat keluarga terkena stroke, sebaiknya lakukan pemeriksaan kesehatan bersama dokter Medi-Call di rumah melalui Call-Center 24 Jam atau menggunakan aplikasi Medi-Call.

Dokter 24 Jam Ke Rumah Anda Medi-Call
Medi-Call: Layanan Panggil Dokter ke Rumah Anda

Stroke pada Anak Muda

Stroke pada anak muda memiliki gejala yang sedikit berbeda dengan orang dewasa.

Semua anak muda diimbau untuk mengetahui dan mengingat gejala stroke pada anak muda.

Karena ingatan yang tajam, orang yang lebih muda memiliki peluang bagus untuk mengingat gejala-gejala stroke pada anak muda.

Berikut ini beberapa gejala stroke pada anak muda yang perlu diketahui:

 

  • Hilang keseimbangan

Gejala stroke pada anak muda yang pertama adalah hilangnya keseimbangan.

Seperti tiba-tiba kesulitan untuk berjalan, merasa pusing dan kehilangan keseimbangan atau koordinasi tubuh saat berdiri maupun berjalan.

Ini semua merupakan gejala stroke yang perlu diwasapadai.

 

  • Mata

Gejala stroke pada anak muda selanjutnya adalah adanya gangguan penglihatan.

Anda tiba-tiba mengalami gangguan penglihatan seperti susah melihat pada salah satu atau kedua mata Anda.

Apabila hal ini sering terjadi, ini mungkin merupakan gejala stroke yang perlu diperhatikan.

 

  • Wajah

Gejala stroke pada anak muda yang paling umum adalah wajah yang terkulai.

Apabila wajh Anda mulai turun di salah satu sisi, lemas dan susah digerakkan, ini mungkin merupakan gejala stroke.

Baca juga:  4 Jenis Olahraga Bagi Pasien Stroke Untuk Meningkatkan Kekuatan Otot

 

  • Kelemahan pada tangan

Gejala stroke pada anak muda lainnya adalah tiba-tiba tangan mulai melemah.

Tangan atau kaki Anda tiba-tiba mulai melemah, sulit untuk digerakkan terutama pada satu sisi saja.

Ini juga menjadi gejala akibat stroke pada usia muda.

 

  • Berbicara

Tiba-tiba kesulitan berbicara padahal sebelumnya lancar, atau mungkin tiba-tiba menjadi cadel juga merupakan gejala stroke pada anak muda.

Selain itu, biasanya pasien akan secara tiba-tiba mengalami kebingungan dan kesulitan untuk memahami kata-kata.

 

  • Sakit kepala

Terakhir, gejala stroke pada anak muda adalah timbulnya sakit kepala yang tidak tertahankan.

Sakit kepala yang parah merupakan gejala khusus stroke  untuk orang yang lebih muda khususnya untuk stroke hemoragik atau pendarahan di otak. 

Rasa sakit ini biasanya ditandai sebagai sakit kepala yang tidak tertahankan.

Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda

Jangan menunggu hingga terlambat jika Anda mengalami gejala-gejala ini!

Segera hubungi dokter jika mengalami gejala seperti di atas, karena semakin cepat ditemukan maka semakin tinggi kemungkinan penyembuhan untuk stroke.

Anda dapat menghubungi dokter Medi-Call melalui Call-Center 24 Jam atau menggunakan aplikasi Medi-Call.

DMCA.com Protection Status