Bunda, Yuk Mengenal Lebih Jauh Gejala Diabetes Pada Anak

Bunda, yuk pahami apa saja yang menjadi gejala diabetes pada anak agar dapat melakukan penanganan sejak dini!Diabetes adalah suatu kondisi kesehatan yang kronis dan jangka panjang, ditandai dengan tingginya kadar glukosa dalam aliran darah.Diabetes terjadi ketika insulin tidak mencukupi, atau tubuh tidak merespons insulin dengan benar.Biasanya diabetes dikenal sebagai penyakit yang menyerang pada orang tua atau lansia.Namun ternyata diabetes juga bisa terjadi kepada anak-anak bahkan dari usia dini.
Baca juga:  Penyebab Diabetes pada Anak, Bunda Harus Waspada!
Untuk penyebab pastinya masih belum diketahui, namun salah satunya adalah karena faktor genetik, pola hidup yang tidak sehat dan obesitas.Apabila Anda ingin mengetahui kondisi kesehatan Buah Hati, apakah menderita diabetes atau tidak.Salah satu caranya adalah dengan melakukan pemeriksaan kesehatan rutin bersama dokter Medi-Call.Medical check up dilakukan di rumah bersama Tenaga Medis Medi-Call sehingga memudahkan Anda dan keluarga, untuk informasi lebih lanjut hubungi Call-Center 24 Jam atau aplikasi Medi-Call.
Medi-Call: Layanan Panggil Dokter ke Rumah

Gejala Diabetes Pada Anak

Terdapat dua jenis diabetes pada anak yaitu diabetes tipe 1 dan tipe 2.Diabetes tipe 1 merupakan jenis diabetes yang paling sering menyerang anak-anak dan remaja.Sedangkan diabetes tipe 2 jarang terjadi pada anak-anak, namun bukan tidak mungkin tidak terjadi.Bunda, saat anak-anak sudah terkena diabetes, mereka akan mengalami penyakit ini seumur hidupnya.Oleh karena itu, salah satu upaya penanganan sejak dini adalah dengan mengetahui gejala diabetes pada anak.Apa saja sih gejala diabetes pada anak yang perlu diketahui? Berikut gejalanya: 
  • Tipe 1
 

Gejala diabetes pada anak tipe 1 umumnya adalah menjadi lebih sering ke toilet untuk buang air kecil.

Tidak jarang pada beberapa anak, mereka akan mengompol karena tidak dapat menahan rasa ingin buang air kecil.

Anak-anak juga akan menjadi lebih mudah haus dan minum menjadi lebih sering.

Gejala diabetes pada anak tipe 1 juga membuat mereka menjadi lebih kurus dan mengalami penurunan berat badan.

Selain itu, mereka mengalami penurunan energi seperti menjadi mudah lelah dan tidak bermain sesering biasanya.

Anda mungkin juga memperhatikan bahwa anak-anak menjadi lebih rentan terhadap infeksi.

Gejala diabetes pada anak tipe 1 biasanya muncul beberapa hari atau minggu setelah anak terkena diabetes.

 
  • Tipe 2
 

Gejala diabetes pada anak tipe 2, tidak jauh berbeda dengan gejala diabetes tipe 1 diatas.

Namun gejalanya mungkin kurang terlihat dan berkembang lebih lambat.

Pasalnya gejala diabetes pada anak tipe 2 baru berkembang setelah berminggu-minggu atau berbulan-bulan pasca terkena diabetes.

Anda juga mungkin mencium bau buah atau manis dari nafas anak Anda yang merupakan gejala diabetes.

Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Apabila Buah Hati mengalami gejala seperti di atas, langkah pertama yang perlu Bunda lakukan adalah dengan melakukan pemeriksaan kadar glukosa dalam tubuh.Tidak perlu bingung, Bunda bisa memesan layanan pemeriksaan kadar glukosa dalam tubuh anak dari rumah loh.Pemeriksaan kesehatan dari rumah ini dilakukan oleh Tenaga Medis Medi-Call sehingga tidak perlu khawatir.Bunda bisa memesan layanan tersebut melalui aplikasi Medi-Call atau hubungi Call-Center 24 Jam.
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip