Berikut Informasi Seputar Pemeriksaan Rapid Test yang Perlu Diketahui

Apa itu layanan pemeriksaan Rapid Test yang perlu diketahui dan bagaimana cara mendapatnya?Layanan Rapid test oleh Medi-Call merupakan program kesehatan untuk mengurangi penyebaran Covid-19 bersama dengan pemerintah dan seluruh tenaga medis Medi-Call yang tersebar pada 20 kota di Indonesia. Skrining atau pemeriksaan dilakukan dengan menguji sampel darah. Sample tersebut diambil untuk mendeteksinya adanya antibodi igM atau igG yaitu antibodi yang terbentuk saat tubuh sedang melawan virus.
Rapid test covid-19, Medicall, Medi-Call, Corona
Medi-Call: Pesan Rapid Test Covid-19 di Lokasi Anda & Drive Thru

Tentang Pemeriksaan Rapid Test yang Perlu Diketahui

Pemeriksaan rapid test umumnya diperuntukan bagi perawat medis, orang dengan gejala seperti demam, batuk, sesak nafas, serta pasien yang telah terpapar oleh pasien positif COVID 19 atau orang-orang yang tinggal dalam zona merah.
  • Bagaimana cara mendapatkan layanan Rapid Test Drive Thru dengan Medi-Call?

Saat ini program Rapid Test Medi-Call Drive thru tersedia di Yogyakarta. Berikut ini adalah  informasi dan tata cara pemesananya:

  1. Pendaftaran harus dilakukan pada H-1 dengan cara menghubungi Call-Center Medi-Call 24 jam atau via pendaftaran online melalui website K24klik (khusus drive thru).
  2. Setelah melakukan pendaftaran, pasien akan memesan slot dengan menentukan lokasi (kota tempat tes) dan waktu pemeriksaan.
  3. Setelah berhasil pasien akan  datang langsung ke lokasi pemeriksaan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.
  • Hal apa saja yang harus diperhatikan saat melakukan Rapid Test Drive Thru?

Ketahui apa saja yang perlu Anda lakukan ketika melakukan Rapid test Drive Thru:

  1. Pasien harus datang 15 menit sebelum waktu pemeriksaan.
  2. Pemeriksaan dapat dilakukan langsung tanpa perlu turun dari mobil sambil menunjukan kode booking.
  3. Setelah melakukan skrining pasien bisa langsung pulang, hasil tes akan dikirim melalui email maksimal sehari setelah pemeriksaan.
  • Selain Rapid test Drive Thru, Anda juga bisa melakukannya langsung di lokasi saat itu juga (Home Visit)
Rapid test covid-19, Medicall, Medi-Call, Corona
Medi-Call: Pesan Rapid Test Covid-19 di Lokasi Anda & Drive Thru

Pemeriksaan rapid test yang perlu diketahui selain Drive Thru adalah layanan home visit Medi-Call untuk tes COVID 19 yang sudah ada di 20 kota, simak informasi dan cara pemesanannya sebagai berikut:

  1. Pemesanan dilakukan dengan menghubungi Call-Center Medi-Call 24 jam.
  2. Pasien akan mengisi formulir pendaftaran.
  3. Setelah itu pembayaran dapat dilakukan via bank transfer.
  4. Setelah berhasil melakukan order tenaga medis Medi-Call akan datang ke lokasi Anda untuk segera melakukan pemeriksaan.
  5. Hasil tes dapat diperoleh langsung saat itu juga atau dikirim melalui Email.
  6. Apabila hasilnya negatif Anda dapat  berkonsultasi langsung dengan dokter melalui aplikasi Medi-Call.
  • Berapa harga layanan Rapid Test Medi-Call Drive Thru dan Home Visit?
  1. Rapid test drive thru seharga Rp. 399.000/orang.
  2. Rapid test home visit jumlah pasien 1: Pemeriksaan dengan Dokter seharga Rp. 825.000, atau Pemeriksaan dengan Perawat Seharga  Rp. 725.000.
  3. Rapid test home visit jumlah pasien 2:  Pemeriksaan dengan Dokter seharga Rp. 599.000, atau pemeriksaan dengan Perawat seharga Rp. 499.000.
  4. Rapid test home visit jumlah pasien 3: Pemeriksaan dengan dokter seharga 499.000, atau pemeriksaan dengan Perawat seharga Rp. 349.000
Selain mudah diakses program Rapid Test oleh Medi-Call sangat  praktis, aman dan cepat.
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip