Berikut Tata Cara Ganti Perban Luka Operasi Di Rumah

Cara ganti perban luka operasi atau perawatan luka pasca operasi jangan dilakukan sembarangan.Luka operasi umumnya berukuran besar dan dalam, sehingga untuk menghindari terjadinya infeksi dokter akan menutup luka dengan perban.Ada treatment atau perlakuan khusus dalam merawat luka pasca operasi, seperti cara ganti perban luka operasi, membersihkan luka, dll.Oleh karena itu jangan ragu untuk mencari bantuan tenaga profesional seperti perawat luka Medi-Call,  melalui aplikasi Medi-Call atau Call-Center 24 Jam yang dapat mendampingi dan merawat pasien selama proses pemulihan.
Perawat Home Care dan Perawat Luka Medi-Call
Medi-Call: Layanan Perawat Home Care dan Perawat Luka di Rumah Anda

Luka Operasi

Operasi merupakan prosedur medis yang dilakukan oleh dokter atau ahli bedah dengan tujuan pengobatan juga terapi penyakit tertentu.Tindakan operasi salah satunya adalah melakukan pembedahan area tubuh tertentu dengan membuat sayatan atau celah terbuka menggunakan pisau bedah.Setelah itu luka terbuka kemudian dijahit agar tertutup guna mengurangi resiko terjadinya pendarahan pasca operasi.Luka operasi umumnya berukuran cukup lebar, dan dalam, serta membutuhkan waktu lama untuk sembuh, hal ini menyebabkan luka berisiko terkena infeksi.
Baca juga:  Lakukan Langkah Berikut untuk Perawatan Luka Jahitan yang Infeksi
Infeksi terjadi akibat serangan kuman yang masuk kedalam tubuh kita melalui luka.Gejala luka mengalami infeksi adalah muncul cairan nanah, berbau tidak sedap, dan menyebabkan nyeri yang tidak tertahankan.Beberapa faktor eksternal ataupun internal dapat mempengaruhi prose penyembuhan luka.Adapun faktor internal yang mempengaruhi proses penyembuhan luka operasi adalah usia, status nutrisi, riwayat kesehatan pasien.Sedangkan faktor eksternal antara lain infeksi, stress, pengobatan atau perawatan luka, makanan yang dikonsumsi selama proses penyembuhan.Perawatan intensif pasca operasi membutuhkan waktu kurang lebih 2 hingga 4 minggu, tergantung kondisi luka operasi.Pelajari bagaimana cara ganti perban luka operasi untuk menghindari infeksi dan mempercepat proses penyembuhan.
layanan dokter visit untuk pasien covid-19
Medi-Call: Layanan Dokter Visit untuk Pasien COVID-19

Cara Ganti Perban Luka Operasi

Luka operasi merupakan golongan luka akut yang membutuhkan perawatan khusus.Apabila tidak dirawat dengan benar, luka dapat mengalami pendarahan dan berbagai masalah kesehatan lainnya.Menutup luka merupakan salah satu upaya pencegahan luka terhadap paparan langsung dengan lingkungan dan udara sekitar yang berbahaya selama proses pemulihan.Umumnya dokter menyarankan untuk menghindari area perban luka pasca operasi dengan air selama kurang lebih 24 hingga 48 jam.Pasien pasca operasi juga tidak dianjurkan untuk berendam atau mandi selama kurang lebih 3-4 minggu pasca operasi.Selain itu khusus pasien yang melakukan perawatan luka pasca operasi di rumah harus memperhatikan kebersihan area luka.Apabila perban luka operasi kotor atau basah segara diganti, karena tempat yang lembab dapat menjadi sarang kuman.Berikut ini adalah cara ganti perban luka operasi yang dapat dilakukan dirumah, seperti:
  • Bersihkan tubuh terutama tangan dengan air mengalir terlebih dahulu. Gunakan juga sabun antiseptik untuk membersihkan tangan;
  • Cara ganti perban luka operasi, gunakan sarung tangan untuk membuka perban luka operasi dengan hati-hati;
  • Kemudian ganti sarung tangan untuk membersihkan luka;
  • Cara ganti perban luka operasi selanjutnya, bersihkan luka menggunakan kasa steril dengan larutan garam;
  • Keringkan luka, kemudian oleskan salep antibiotik;
  • Tutup dengan perban luka operasi yang anti air;
Apabila luka operasi menimbulkan nyeri atau mengeluarkan nanah, maka segera pergi ke rumah sakit atau konsultasikan cara penanganan luka infeksi dengan dokter Medi-Call menggunakan aplikasi Medi-Call.
banner blog dokter Medi-Call
Medi-Call: Layanan Panggil Dokter ke Rumah Anda
Selain itu pastikan pasien tidak mengangkat beban berat sebelum luka belum kering untuk menghindari luka operasi terbuka kembali.
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip