Macam-Macam Penyebab Sakit Kepala pada Ibu Hamil

Penyebab sakit kepala pada ibu hamil dapat disebabkan karena perubahan hormon dalam tubuh.Sebagian besar ibu hamil mengalami sakit kepala pada trimester pertama dan akan membaik atau menghilang pada 6 bulan terakhir masa kehamilan.Meskipun sakit kepala pada ibu hamil cukup mengganggu namun jangan khawatir karena sakit pada area kepala tidak berpengaruh terhadap perkembangan janin. 

Penyebab Sakit Kepala pada Ibu Hamil

Sakit kepala pada ibu hamil biasa terjadi pada satu sisi kepala atau seluruh kepala, berikut ini beberapa penyebab sakit kepala pada ibu hamil:
  • Perubahan pada tubuh

Banyaknya perubahan pada tubuh saat kehamilan bisa menjadi penyebab sakit kepala pada ibu hamil.

Perubahan tersebut antara lain, perubahan hormon, naiknya tekanan darah, serta meningkatnya berat badan.

  • Dehidrasi

Ibu hamil yang mengalami mual dan muntah saat awal kehamilan biasanya mengalami dehidrasi.

Hal ini dapat menjadi memicu rasa sakit kepala. 

vaksin di rumah, vaksinasi di rumah, pesan vaksin, vaksin rabies, vaksin VAR, vaksin SAR, vaksin meningitis, vaksin influenza, vaksin difteri, medi-call, medicall
Medi-Call: Layanan Vaksin di Rumah Anda
Gejala
  • Flu

Gejala flu salah satunya adalah hidung tersumbat, pada saat cairan terjebak disaluran sinus dapat menyebabkan sakit kepala.

Seain itu penyumbatan juga mengganggu proses pernapasan, sehingga oksigen dalam tubuh akan berkurang. 

  • Stres

Stres, kelelahan dan depresi membuat ketegangan di daerah otot kepala yang menyebabkan kepala terasa sakit. 

  • Kadar gula rendah

Kurangnya glukosa dalam tubuh menyebabkan rasa lapar serta kadar gula menjadi rendah.

Salah satu gejala kekurangan glukosa dalam tubuh adalah sakit kepala dan kondisi ini juga bisa terjadi pada ibu hamil.

  • Makanan

Beberapa makanan seperti coklat, keju, tomat, susu, dan ragi memiliki kadar tiramin yang tinggi sehingga menjadi pemicu sakit kepala untuk sebagian ibu hamil. 

  • Preeklamsia

Sakit kepala hebat yang terus menerus disertai penglihatan yang menjadi kabur dan berbayang merupakan gejala dari preeklamsia.

Preeklamsia adalah salah satu komplikasi dalam kehamilan yang cukup membahayakan dapat menyebabkan bayi lahir prematur.

Preeklamsia yang tidak segera diobati akan menjadi eklamsia yaitu kejang saat masa kehamilan.

Eklamsia dapat menyebabkan pendarahan pada otak, kerusakan sistem saraf hingga  kematian bagi ibu dan janin.

  • Hipertensi

Umumnya tekanan darah normal untuk ibu hamil berada pada kisaran 90/60 hingga 120/80.

Jika melewati melebihi angka tersebut  maka ada kemungkinan ibu mengalami hipertensi.

Sebaiknya segera periksa ke dokter karena hipertensi dapat berbahaya bagi ibu hamil.

Jika Anda mengalami sakit kepala yang hebat dan tidak hilang setelah beberapa waktu jangan ragu segera konsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.Atau dapatkan layanan dokter ke rumah Anda melalui aplikasi Medi-Call atau menghubungi Call-Center 24 Jam
dokter ke rumah, panggil dokter ke rumah
Medi-Call: Layanan Dokter ke Rumah Anda

Pencegahan Sakit Kepala pada Ibu Hamil

Penyebab sakit kepala pada ibu hamil biasanya dapat disembuhkan dan tidak membahayakan bagi ibu dan janinBerikut cara mencegah sakit kepala pada ibu hamil yang bisa Anda coba:
  • Hindari konsumsi makanan penyebab sakit kepala pada ibu hamil
  • Minum yang cukup agar tidak terjadi dehidrasi
  • Istirahat yang cukup serta hindari hal-hal yang dapat membuat Anda stres
  • Hindari menghirup asap rokok
  • Melakukan banyak aktivitas fisik seperti jalan kaki atau yoga
Jika telah melakukan pencegahan namun sakit kepala tetap menyerang Anda bisa melakukan kompres air dingin atau memberikan pijatan di kepala untuk mengurangi rasa nyeri akibat sakit kepala.Anda juga bisa mengkonsumsi obat anti nyeri seperti parasetamol dengan dosis yang tepat.Sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum mengkonsumsi obat-obatan pada masa kehamilan untuk mengurangi resiko yang tidak diinginkan.
baby care, baby care medi-call, jasa baby care, cari baby care, medi-call, medicall, perawat bayi, perawat bayi baru lahir, baby spa, baby massage, perawatan tali pusat, tali pusat bayi
Medi-Call: Layanan Baby Care Ke Rumah Anda
Sakit kepala pada ibu hamil merupakan hal yang biasa terjadi pada awal kehamilan.Lakukan pengecekan kesehatan rutin selama kehamilan seperti cek gula darah.

Artikel Terkait

Arsip