Manfaat Buah Kurma bagi Ibu Hamil
Ada banyak cara untuk memakan buah kurma agar ibu tidak bosan.Ibu bisa memakan kurma dengan cara dicampur yogurt kemudian dibuat menjadi smoothie.Atau campurkan sirup kurma sebagai topping pada es krim, wafel dan roti.Setelah mengetahui berbagai cara untuk mengkonsumsi buah kurma, sekarang apa saja sih manfaat buah kurma bagi ibu hamil?Yuk simak berbagai manfaat buah kurma bagi ibu hamil berikut ini:- Menambah energi
Manfaat buah kurma bagi ibu hamil yang pertama adalah dapat menambah energi.
Saat hamil, ibu akan sering mengalami kelelahan dan kekurangan energi.
Kandungan pada kurma dapat meningkatkan kandungan gula dalam tubuh Anda untuk memasok energi.
Gula yang terdapat dalam kurma merupakan jenis gula yang alami sehingga dapat mengatasi kelelahan saat hamil.
- Meredakan sembelit
Manfaat buah kurma bagi ibu hamil selanjutnya adalah dapat meredakan sembelit.
Buah kurma merupakan buah yang kaya akan kandungan serat di dalamnya.
Ini dapat membantu menjaga pencernaan agar tetap sehat, mengatasi sembelit, mengenyangkan tapi tetap menjaga berat badan tetap ideal.
- Mencegah bayi lahir cacat
Manfaat buah kurma bagi ibu hamil mampu mencegah bayi lahir cacat.
Buah kurma mengandung asam folat, zat besi dan vitamin K yang baik untuk mencegah bayi lahir cacat.
Selain itu, vitamin K dalam kurma juga dapat meningkatkan perkembangan tulang pada Buah Hati.
- Melancarkan persalinan
Manfaat buah kurma bagi ibu hamil lainnya adalah mampu melancarkan persalinan.
Kurma memiliki sifat terapeutik akibat kandungan anti-inflamasi, antioksidan dan anti-tumor yang dimiliki.
Sejumlah penelitian menunjukkan ini dapat membantu mempercepat persalinan serta mengurangi pemakaian suntikan oksitosin saat persalinan pada ibu hamil.
Setelah melahirkan, ibu sebaiknya tidak dibiarkan mengurus Buah Hati sendirian karena dapat membuat ibu kelelahan.Jika Anda membutuhkan bantuan untuk merawat Buah Hati di rumah dapat menggunakan layanan panggil perawat bayi Medi-Call ke rumah.Layanan perawat bayi Medi-Call dapat membantu memandikan, merawat, memijat hingga memotong tali pusar sehingga ibu dapat beristirahat.Dapatkan layanan panggil perawat bayi Medi-Call di rumah dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call.