Bunda, Buah Hati Bisa Alami Cacar Air Pada Bayi Tanpa Demam Loh!

Bunda, ternyata Buah Hati bisa mengalami cacar air pada bayi tanpa demam sebagai gejalanya. Lalu gejala apa yang dialami Buah Hati saat cacar air? Simak informasinya berikut ini!Cacar air merupakan infeksi virus yang menyebabkan demam, ruam, bintik-bintik gatal di seluruh tubuh.Biasanya penyakit ini menyerang anak-anak berusia 12 tahun ke bawah, termasuk bayi.Cacar air adalah penyakit menular, dan vaksinasi untuk penyakit ini baru bisa dilakukan kepada bayi yang sudah berumur 12 bulan ke atas.
Baca juga:  Kenali Fakta Mengenai Vaksin Cacar Air
Oleh karena itu sangat mungkin bagi bayi berusia dibawah 12 bulan untuk tertular penyakit cacar air.Cacar air menyebar melalui kontak langsung dengan lepuh, air liur, atau lendir orang yang terinfeksi. Selain itu, cacar air juga dapat menyebar melalui udara jika seseorang yang terinfeksi batuk atau bersin.Salah satu cara untuk mencegah Buah Hati terkena cacar air adalah dengan mendapatkan vaksinasi.Bunda sekarang vaksinasi cacar air untuk Buah Hati dapat dilakukan di rumah bersama dengan dokter Medi-Call cukup dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau melalui aplikasi Medi-Call.
Panggil Dokter 24 Jam ke Rumah Anda
Medi-Call: Layanan Infus, Vaksin dan Vitamin di Rumah Anda

Cacar Air Pada Bayi Tanpa Demam

Gejala cacar air yang umum adalah timbul demam, pada beberapa kasus demam ini berlangsung bahkan sebelum muncul ruam sebagai tanda tubuh sedang melawan infeksi.Namun biasanya Buah Hati mengalami cacar air pada bayi tanpa demam sebagai gejalanya.Tapi bukan berarti ruam merah yang timbul akibat cacar air pada bayi tanpa demam adalah gejala dari penyakit lain.Ini dikarenakan tubuh sistem kekebalan tubuh bayi belum berkembang sepenuhnya sehingga tubuh baik tidak selalu merespon infeksi dengan demam.Jadi meskipun tidak mengalami demam, ada beberapa gejala cacar air pada Buah Hati yang perlu Bunda waspadai.Berikut ini beberapa gejala cacar air pada bayi tanpa demam yang perlu ibu perhatikan: 
  • Timbul ruam
 

Gejala cacar air pada bayi dimulai dengan timbulnya ruam di kulit yang berwarna merah dan gatal.

Biasanya ruam ini mulanya timbul di perut, punggung atau wajah kemudian menyebar ke semua tempat lain di tubuh, termasuk kulit kepala, mulut, lengan, kaki, dan alat kelamin.

Ruam akibat cacar air awalnya mirip dengan ruam akibat gigitan serangga namun setelah empat hair ruam ini akan mengeras.

 
  • Kehilangan nafsu makan
 

Gejala cacar air pada bayi tanpa demam yang perlu Bunda waspadai adalah kehilangan nafsu makan.

Rasa gatal dan sakit akibat infeksi cacar air menyebabkan adanya perubahan nafsu makan pada bayi sehingga tidak lagi mau menyusui.

 
  • Terus-menerus menangis
 

Saat mengalami cacar air, Buah Hati akan terus-menerus menangis sebagai reaksi dari sakit yang dialami.

Tangis ini akan terus-menerus terjadi dan berlebihan.

Pada beberapa kasus, Buah Hati juga tidak akan berhenti menangis meskipun sudah ditenangkan dengan berbagai cara.

Medi-Call: Layanan Baby Care di Rumah
Jika Buah Hati mengalami gejala di atas sebaiknya Bunda segera berkonsultasi dengan bidan untuk mendapatkan penanganan dengan segera.Cacar air yang tidak mendapatkan penanganan dengan tepat dapat mengakibatkan dehidrasi yang berbahaya bagi bayi.Bunda bisa memanggil bidan Medi-Call datang ke rumah dengan menggunakan aplikasi Medi-Call atau hubungi Call-Center 24 Jam.
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip