Tips Penting Mengatasi dan Cara Menyembuhkan Cedera Engkel

Bagikan artikel ini

Cara menyembuhkan cedera engkel yang tepat harus segera dilakukan kepada penderita cedera.

Terutama bagi para atlet yang mana cedera merupakan kasus yang umumnya dialami oleh para atlet.

Hal ini menyebabkan rasa sakit luar biasa yang dialami oleh penderitanya.

Selain menimbulkan rasa sakit, cedera engkel juga dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Karena saat mengalami cedera, seseorang mengalami keterbatasan dalam bergerak atau beraktivitas.

Baca juga:  Hal yang Dilakukan untuk Pertolongan Pertama pada Cedera Olahraga

Penyebab Cedera Engkel

Cedera engkel adalah salah satu kondisi robeknya ligamen dan kapsul sendi.

Cedera engkel atau yang dikenal juga dengan strain dapat terjadi karena otot pada pergelangan kaki mengalami trauma akibat robek atau retaknya tulang pada pergelangan kaki.

Ada beberapa penyebab terjadinya cedera engkel, di antaranya melakukan aktivitas berat yang membebani engkel, melakukan gerakan yang ekstrim pada bagian pergelangan kaki, serta mengalami suatu kecelakaan.

Adapun gejala-gejala cedera engkel, antara lain timbul rasa nyeri ringan hingga luar biasa pada bagian engkel, pergelangan kaki mengalami pembengkakan, terasa sakit ketika menggerakan pergelangan kaki.

Beberapa Jenis Cedera Engkel (Strain):

  • Cedera ringan, pada tahap ini otot hanya mengalami kelelahan yang tidak diikuti dengan kerusakan jaringan pada tubuh dan cara menyembuhkan cedera engkel bisa dilakukan dengan istirahat yang cukup.
  • Cedera sedang, pada tahap ini cedera menyebabkan rusaknya jaringan ringan, sehingga mempengaruhi aktivitas (keseimbangan) pasien, biasanya ditandai dengan pembengkakan dan rasa nyeri.
  • Cedera berat, merupakan kerusakan jaringan serius dan pada kondisi ini terjadi robek pada ligamen, otot, dan retaknya tulang. Pada tahap ini memerlukan waktu untuk proses penyembuhan dan dalam beberapa hari penderita  belum bisa menggunakanan kakinya secara normal. Penderita cedera berat membutuhkan penanganan dari dokter yang tahu cara menyembuhkan cedera engkel.

Cara Menyembuhkan Cedera Engkel

Rajin berolahraga dapat membantu menjaga kelenturan otot, sehingga memperkecil kemungkinan untuk mengalami cedera.

Selain itu, melakukan peregangan sebelum olahraga juga perlu dilakukan agar otot tidak mengalami kram atau keseleo.

Namun apabila seseorang mengalami cedera maka harus segera diatasi atau diberi pertolongan pertama.

Perlu diingat bahwa cedera engkel tidak hanya terjadi pada para atlet.

Medi-Call: Layanan Fisioterapi ke Lokasi Anda
Medi-Call: Layanan Fisioterapi ke Lokasi Anda

Sebab orang biasa pun dapat terserang cedera apabila tidak berhati-hati saat beraktivitas maupun berolahraga.

Apabila cedera engkel dibiarkan begitu saja maka akan menimbulkan rasa sakit yang luar biasa bagi penderita.

Selain itu cedera juga dapat mengganggu fungsi tubuh dan aktivitas seseorang.

Oleh karena itu diperlukannya pengetahuan tentang bagaimana cara menyembuhkan cedera engkel, agar dapat memberikan pertolongan pertama pada saat mengalami cedera.

Pada cedera berat biasanya memerulukan perawatan khusus seperti terapi oleh fisioterapis.

Namun apabila cedera masih tergolong ringan, berikut ini beberapa cara menyembuhkan cedera engkel:

Baca juga:  Sudah Tahu Apa Saja Tugas Fisioterapi untuk Pasien?

  • Istirahat

Saat mengalami cedera sebaiknya penderita banyak beristirahat, hindari menggunakan bagian tubuh yang cedera untuk mempercepat proses penyembuhan dan menghindari kegiatan yang membutuhkan banyak gerak, seperti berjalan, berolahraga, dan melakukan aktifitas sehari-hari lainya yang membebankan engkel.

  • Kompres dengan Air Dingin.

Mengompres pergelangan kaki dengan air dingin dapat membantu mengurangi pembengkakan pada bagian yang mengalami cedera.

Cara menyembuhkan cedera engkel adalah dengan menggunakan handuk yang dicelupkan ke air dingin atau gunakan es batu untuk mengompres bagian engkel yang cedera.

  • Minum Obat Pereda Nyeri

Cara menyembuhkan cedera engkel lainnya adalah dengan meminum obat pereda nyeri untuk mengurangi rasa sakit dan keluhan akibat cedera.

Segera periksa cedera engkel dengan dokter Medi-Call terdekat Anda untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Medi-Call: Layanan Fisioterapi ke Lokasi Anda
  • Angkat atau Posisikan Kaki dengan Nyaman

Saat mengalami cedera sebaiknya kaki diletakan sejajar dengan tubuh. Alasanya adalah saat mengalami cedera mengakibatkan pembengkakan pada pergelangan kaki.

Untuk mengurangi pembengkakan serta memar disarankan untuk mengangkat kaki setinggi jantung, atau saat hendak tidur gunakan bantal kaki sebagai pengganjal.

Cara cedera engkel di atas dapat dilakukan apabila kondisi cedera termasuk kedalam kategori ringan.

Apabila cedera yang dialami cukup serius sebaiknya pergi ke dokter untuk mendapatkan perawatan dan pengobatan lebih lanjut oleh dokter agar cedera lekas sembuh.

Layanan fisioterapi yang dapat dilakukan di rumah atau disebut sebagai fisioterapi home care.

Tujuannya adalah memudahkan pasien mendapatkan layanan fisioterapi panggil ke rumah terutama bagi pasien yang berisiko tinggi jika melakukan mobilisasi.

Keuntungan lainnya dari fisioterapi home care adalah pelayanan yang lebih personal, hemat waktu serta suasana yang lebih nyaman sehingga perawatan yang diterima oleh pasien lebih efektif. 

Medi-Call menyediakan layanan fisioterapi home care atau fisioterapi panggil ke rumah mulai dari terapi okupasi, terapi olahraga, terapi manual modalitas dan masih banyak lagi di berbagai wilayah di Indonesia.

Setiap pemesanan layanan fisioterapi home care Medi-Call akan mendapatkan free telekonsultasi.

Medi-Call Writers

Medi-Call Writers

Content writer on Medi-Call's Blog

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

DMCA.com Protection Status