5 Cara Menyembuhkan Skoliosis Ringan dan Mengenali Tandanya

Cara menyembuhkan skoliosis ringan bisa dilakukan dengan olahraga, penggunaan penyangga tulang, hingga fisioterapi. Kenali tanda-tanda skoliosis sejak dini agar dapat segera ditangani sebelum semakin parah. Simak penjelasan lengkapnya di sini!

Salah satu kelainan tulang yang sering menyerang tubuh orang dewasa yakni skoliosis. Umumnya penderita skoliosis ringan tidak menyadari bahwa dirinya sudah terserang penyakit tersebut. 

Skoliosis merupakan kondisi tulang belakang yang melengkung seperti huruf C atau S. Tak hanya bisa dialami orang dewasa, anak-anak juga sangat rentan mengalami kondisi ini.

Tapi jangan panik, disini akan dijelaskan cara menyembuhkan skoliosis ringan serta mengenali gejalanya.

Operasi Tulang Belakang Medi-Call
Medi-Call: Layanan Fisioterapi ke Lokasi Anda

5 Cara Menyembuhkan Skoliosis

Untuk mengatasi skoliosis, sebenarnya harus menyesuaikan dengan tingkat keparahan tiap penderitanya. 

Berikut cara mengatasi skoliosis ringan tanpa memperparah kondisinya:

  • Olahraga rutin

Cara menyembuhkan skoliosis yang pertama yang bisa dilakukan adalah dengan olahraga ringan secara teratur. Selain menyehatkan tubuh, olahraga secara rutin juga bisa difokuskan untuk memperbaiki postur tubuh, terutama otot punggung bagian bawah.

Olahraga yang bisa dilakukan para penderita skoliosis adalah yoga dan plank. Cari instruktur yang memang tahu gerakan khusus untuk mengatasi skoliosis.

Dengan begitu, Anda bisa tahu cara menyembuhkan skoliosis berupa gerakan yoga atau plank dari ahlinya langsung.

  • Konsumsi obat pereda nyeri

Apabila penderita skoliosis merasakan nyeri maka bisa mengonsumsi obat pereda nyeri sesuai dosisnya. Obat nyeri yang dikonsumsi termasuk obat nyeri biasa seperti ibuprofen atau paracetamol.

Namun, perlu diingat bahwa obat antinyeri hanya meredakan nyeri dari gejala skoliosis, bukan menyembuhkan skoliosis. 

  • Suntik kortikosteroid

Selanjutnya, ada menyuntikkan kortikosteroid ke area tulang belakang yang mengalami skoliosis. Untuk kasus ini harus langsung dibawa ke dokter dan wajib menyesuaikan dengan kondisi tubuh pasien.

Baca juga:  Jenis Perawatan dan Pasien Fisioterapi yang Harus Anda Ketahui

Dokter akan memberikan suntikan kortikosteroid di rongga tulang belakang supaya gejala cepat mereda.

Namun, cara ini juga bukan merupakan cara menyembuhkan skoliosis secara total, melainkan hanya untuk meredakan peradangan dan nyeri skoliosis.

  • Gunakan penyangga tulang

Saran lain yang bisa diberikan kepada penderita skoliosis adalah menggunakan penyangga tulang. Alat penyangga tulang bisa dibeli di rumah sakit atau dibeli langsung melalui e-commerce.

Penyangga tulang ini dipakai para penderita skoliosis agar tulangnya bisa disangga. Lengkungan pada tulang belakang diharapkan tidak makin parah seiring bertambahnya usia jika penderita masih anak-anak.

  • Operasi skoliosis

Cara menyembuhkan sekoliosis yang terakhir adalah operasi skoliosis oleh dokter. Operasi tulang belakang cenderung lebih jarang dilakukan kepada penderita skoliosis karena cara ini adalah cara terakhir penyembuhan.

Tanda Skoliosis Ringan

Agar tidak sampai masuk ke tindakan operasi, ada baiknya mencari cara menyembuhkan skoliosis yang masih dalam tahap ringan.

Tanda skoliosis antara satu orang dengan yang lainnya bisa berbeda-beda, tapi ada kesamaan satu sama lain, berikut penjelasannya:

  • Bahu nampak turun sebelah. Biasanya orang tua menyadari ketika baju yang dipakai anak salah satu sisi lengannya turun.
  • Tubuh anak lebih condong ke satu sisi atau miring. Untuk anak-anak biasanya sangat terlihat ketika kaki diluruskan atau ketika ingin melakukan suatu kegiatan.
  • Tulang belikat salah satunya lebih menonjol.
  • Panjang tungkai tidak simetris atau salah satunya lebih tinggi.
  • Pinggang tidak rata dan hal ini bisa dirasakan ketika orang tua langsung memegang bagian tubuh anak.

Pengobatan skoliosis pada anak jauh lebih mudah dibandingkan dengan orang dewasa. Tulang anak jauh lebih lentur sehingga jika harus diluruskan lagi sesuai postur tulang masih sangat memungkinkan.

Baca juga:  4 Pilihan Terapi Skoliosis Ringan, Efektif Luruskan Tulang Belakang
Operasi Tulang Belakang Medi-Call
Medi-Call: Layanan Fisioterapi di Rumah Anda

Salah satu solusi terbaik adalah dengan mendatangi fisioterapi 24 jam. Jasa fisioterapi sudah dipercaya dapat membantu mengatasi skoliosis, tergantung dengan tingkat keparahannya. 

Temukan layanan fisioterapi datang ke rumah dengan menghubungi WhatsApp Medi-Call atau lewat aplikasi untuk konsultasi dan perawatan yang sesuai. 

Ditinjau oleh: dr. Stanislaus Ivanovich K

Referensi:

  • None Muninggar Setia Pratama, Amanda, None Heru Purnomo, None Ilham Yugantara, None Sintia Herlina, None Taufik Eko Susilo, et al. Penyuluhan Potensi Skoliosis Untuk Mengatasi Perbaikan Postur Tubuh Pada Anak SD Negeri 1 Taruban. Jurnal Pengabdian Masyarakat. 2023 Sep 29;2(2):24–30.
  • Janicki JA, Alman B. Scoliosis: Review of diagnosis and treatment. Paediatrics & Child Health [Internet]. 2007 Nov;12(9):771–6. Available from: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC2532872/ 
Spread the love
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip