Cari Tahu Bagaimana Gejala Hepatitis A Serta Penyebabnya

Bagikan artikel ini

Gejala hepatitis A dapat berbeda setiap individu, gejala yang muncul bisa berupa gejala ringan hingga berat.

Hepatitis merupakan peradangan pada hati yang disebabkan karena virus dan menular.

Pemberian vaksin hepatitis A sangat dianjurkan karena dapat mencegah seseorang terserang atau tertular virus Hepatitis.

Penyakit Hepatitis A

Terdapat 5 golongan hepatitis yaitu hepatitis A, B, C, D, dan E.

Jenis hepatitis yang paling banyak kasusnya menyerang manusia adalah golongan  A, B, dan C.

Virus hepatitis A ditularkan di antaranya:

  • Makanan atau minuman yang tidak higienis;
  • Sanitasi air yang buruk;
  • Bersentuhan secara langsung dengan sprei atau handuk penderita;
  • Berhubungan intim dengan penderita hepatitis A
  • Penggunaan jarum suntik secara bergantian; serta
  • Tinggal di daerah yang beresiko tinggi tertular hepatitis A.

Virus hepatitis A memerlukan masa inkubasi kurang lebih selama 14-28 hari sejak terinfeksi virus, dengan gejala hepatitis A yang dapat berbeda pada setiap individu.

Individu yang belum pernah mendapatkan vaksin hepatitis A atau belum pernah terserang penyakit ini maka berpotensi tertular virus  hepatitis A.

Medi-Call menyediakan layanan vaksinasi langsung di rumah Anda untuk mencegah penyakit hepatitis A.

Dokter Medi-Call terdekat akan datang ke lokasi Anda dan melakukan tindakan vaksin hepatitis A untuk Anda.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website Medi-Call atau hubungi Call Center Medi-Call (081210783387).

vaksin di rumah, vaksinasi di rumah, pesan vaksin, vaksin rabies, vaksin VAR, vaksin SAR, vaksin meningitis, vaksin influenza, vaksin difteri, medi-call, medicall
Medi-Call: Layanan Vaksinasi di Rumah Anda

Kenali Gejala Hepatitis A

Penderita penyakit hepatitis A tidak selalu menampakkan gejala yang sama, ada gejala ringan hingga gejala berat.

Adapun gejala hepatitis A yang sering ditangani oleh dokter Medi-Call terdekat, antara lain:

  • Demam;
  • Buang air besar terus-menerus atau diare;
  • Tubuh menjadi mudah lelah ketika beraktivitas;
  • Nyeri pada area sendi atau otot;
  • Gangguan pencernaan seperti mual dan muntah;
  • Nafsu makan menurun;
  • Gejala hepatitis dapat menyebabkan air seni berwarna lebih gelap dan pekat;
  • Sering mengalami mimisan;
  • Bau badan yang tidak sedap;
  • Tinja berwarna pucat seperti teh;
  • Nyeri pada organ perut hingga mengalami pembengkakan;
  • Penyakit kuning (kulit dan mata yang terlihat berwarna kuning);
Baca juga:  Mari Mengenal Lebih Dekat Fungsi Organ Hati Anda!

Gejala hepatitis A sebenarnya bukan disebabkan karena virus, melainkan merupakan respon dari imun tubuh terhadap virus.

Dengan kata lain, gejala yang muncul merupakan proses penyembuhan secara alami oleh tubuh.

Pada umumnya gejala hepatitis A berlangsung selama satu hingga tiga minggu.

Selama rentang waktu tersebut gejala berangsur hilang dan penderita secara perlahan mulai sembuh.

Hepatitis A tidak menimbulkan gangguan fungsi hati dalam jangka panjang dan jarang ditemukan kasus kematian akibat hepatitis A.

Penyakit ini dapat menyerang siapa saja, tetapi paling banyak menyerang anak-anak.

dokter ke rumah, panggil dokter ke rumah
Medi-Call: Layanan Dokter ke Rumah Anda

Mencegah Gejala Hepatitis A

Beberapa upaya pencegahan hepatitis A adalah dengan:

  • Menjaga pola hidup sehat;
  • Memperhatikan kebersihan makanan maupun minuman;
  • Mencuci tangan sebelum makan dan minum;
  • Tidak menggunakan alat makan atau minum bersama-sama;
  • Tidak bertukar pakaian, sprei dan handuk bersama-sama;
  • Hindari berhubungan seksual dengan penderita; dan
  • Pemberian vaksin hepatitis A.

Hepatitis A dapat didiagnosa melalui hasil tes darah yang menampilkan antibodi IgM terhadap penyakit hepatitis A.

Tidak ada perawatan khusus bagi penderita hepatitis A, hanya dengan menjaga asupan nutrisi dan cairan yang hilang akibat muntah atau diare, meningkatkan daya tahan tubuh penderita serta istirahat yang cukup.

Apabila terdapat gejala hepatitis A jangan ragu untuk pergi ke dokter untuk mendapat perawatan.

Medi-Call Writers

Medi-Call Writers

Content writer on Medi-Call's Blog

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

DMCA.com Protection Status