Medi-Call

Bunda, Berikut Tips Perawatan Pasca Operasi Caesar Eracs

Bagikan artikel ini

Benarkah pasien bisa pulang satu hari setelah operasi caesar eracs? Bagaimana cara perawatan pasca operasi eracs ? Simak dalam artikel berikut

Sebelum mengetahui bagaimana perawatan pasca operasi caesar eracs, ada baiknya mengenal terlebih dahulu apa itu operasi caesar eracs.

Seperti yang diketahui, operasi caesar adalah operasi untuk membantu persalinan bayi.

Operasi caesar biasanya membutuhkan waktu kurang lebih tiga hari untuk ibu bisa mobilisasi seperti semula dan pulang ke rumah.

Selain itu, pada operasi caesar terdapat risiko nyeri dan terjadi pengentalan darah.

Metode operasi caesar eracs atau Enhanced Recovery After Cesarean Surgery merupakan metode operasi dengan rasa nyeri yang lebih sedikit serta kemungkinan mobilisasi yang lebih cepat.

Mobilisasi pada ibu yang lebih cepat dapat membantu dalam mencegah pengentalan darah dan trauma nyeri pasca operasi. 

Ibu dapat melakukan mobilisasi kurang lebih empat jam setelah tindakan operasi.

Tidak hanya itu, ibu baru melahirkan biasanya membutuhkan waktu 24 jam untuk melepas kateter.

Namun metode operasi caesar eracs ini dapat mempercepat waktu pelepasan selang kateter, hanya diperlukan waktu 6 jam maka selang kateter sudah dapat dilepas.

Apabila Anda tertarik dengan metode operasi caesar eracs ini, sebaiknya berkonsultasi dengan bidan Medi-Call di rumah dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call.

Layanan Mother Care Medi-Call
Medi-Call: Layanan Perawatan Ibu di Rumah

Perawatan Pasca Operasi Caesar Eracs

Meskipun pemulihan pasca operasi caesar eracs terbilang cepat, bukan berarti tidak perlu melakukan perawatan.

Sama seperti operasi lainnya, luka operasi caesar eracs berpotensi mengalami infeksi apabila tidak dilakukan perawatan pasca operasi caesar eracs yang tepat.

Berikut ini beberapa tips perawatan pasca operasi caesar eracs yang bisa Anda lakukan:

Baca juga:  Manfaat Pijat Laktasi untuk Meningkatkan Produksi ASI

 

  • Hindari rokok dan alkohol

 

Tips perawatan pasca operasi caesar eracs yang pertama adalah hindari rokok dan alkohol.

Mengkonsumsi alkohol dan merokok setelah operasi caesar dapat memperlambat penyembuhan luka.

Selain itu, alkohol dan rokok juga meningkatkan risiko terjadi komplikasi pasca operasi.

 

  • Bergerak secara aktif

 

Anda mungkin khawatir luka jahitan akan terbuka apabila banyak bergerak setelah operasi caesar eracs.

Tapi ternyata bergerak secara aktif merupakan bentuk perawatan pasca operasi caesar eracs.

Bergerak dengan aktif dapat mempercepat pemulihan serta membuat usus dapat bergerak cepat sehingga pasien dapat buang angin dan BAB tanpa hambatan.

Bergerak dengan aktif pasca operasi juga dapat mencegah kembung pada pasien sehingga mencegah komplikasi pasca operasi.

Biasanya pasien akan dilatih untuk dapat duduk kurang lebih dua sampai enam jam setelah melahirkan.

 

  • Permen karet

 

Perawatan pasca operasi caesar eracs selanjutnya adalah mengunyah permen karet.

Mengunyah permen karet dapat membantu meningkatkan gerakan usus sehingga pasien dapat BAB dan juga mencegah kembung.

Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda

Selain perawatan pasca operasi caesar eracs di atas, pasien juga harus merawat luka jahitan operasi dengan baik dan tepat.

Apabila luka jahitan tidak dirawat dengan baik dapat menimbulkan infeksi serta menyebabkan komplikasi.

Jika bingung bagaimana cara merawat luka jahitan, Anda bisa menghubungi perawat luka Medi-Call datang ke rumah untuk membantu merawat luka pasca operasi.

Cukup hubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call.

DMCA.com Protection Status