Bunda, Pergelangan Tangan Sakit Saat Hamil? Berikut Cara Mengatasinya!

Bunda, pergelangan tangan sakit saat hamil? Apakah berbahaya? Simak penjelasan dan cara mengatasinya berikut ini!Tahukah Anda bahwa hingga 60% wanita mengalami nyeri pergelangan tangan selama kehamilan?Nyeri pada pergelangan tangan umumnya terjadi pada trimester ketiga saat kehamilan, namun bisa juga terjadi pada trimester pertama maupun kedua.Seperti yang diketahui, kehamilan dapat mempengaruhi setiap bagian tubuh, termasuk pergelangan tangan.Perubahan hormon yang terjadi selama kehamilan dapat membuat cairan bertambah pada pergelangan tangan, namun hanya sedikit ruang yang ada pada pergelangan.Ini membuat saraf menjadi tertekan dan menimbul pergelangan tangan sakit saat hamil.
Baca juga:  Agar Janin Sehat, Berikut Cara Mengatasi Susah Tidur Saat Hamil
Umumnya pergelangan tangan sakit saat hamil diiringi dengan rasa kesemutan dan kehilangan kekuatan pada otot.Apabila Anda mengalami gejala seperti di atas dan tidak kunjung sembuh setelah beberapa hari, sebaiknya segera konsultasi dengan dokter Medi-Call di rumah.Anda bisa menghubungi dokter Medi-Call untuk datang ke rumah hanya dengan menggunakan aplikasi Medi-Call atau melalui Call-Center 24 Jam.
Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda

Pergelangan Tangan Sakit Saat Hamil

Sebaiknya jangan membiarkan pergelangan tangan sakit saat hamil begitu saja tanpa pengobatan.Karena kondisi pergelangan tangan sakit saat hamil akan semakin memburuk jika tidak mendapatkan penanganan yang tepat.Lalu bagaimana sih cara mengatasi pergelangan tangan sakit saat hamil yang tepat? Berikut ini informasinya: 
  • Mengangkat tangan
 

Mengangkat tangan tinggi-tinggi merupakan salah satu cara mengurangi pembengkakan dan rasa sakit di pergelangan saat hamil.

Cobalah untuk mengangkat tangan Anda di atas kepala kemudian kepala kedua tangan lalu buka kepalan.

Lakukan gerakan membuka kepalan tangan ini sebanyak 10 kali setiap harinya.

 
  • Kompres es
 

Melakukan kompres es yang dibalut dengan handuk atau kain juga bisa menjadi cara menghilangkan pergelangan tangan sakit saat hamil.

Mengalirkan air dingin ke pergelangan tangan Anda mampu meredakan rasa sakit dan mengurangi pembengkakan.

Sebaiknya kompres dilakukan selama kurang lebih 15 menit dalam beberapa jami setiap harinya.

Baca juga:  Alami Kram Perut saat Hamil: Perlukah untuk Segera ke Bidan?
 
  • Tidak menggerakan tangan
 

Anda mungkin cenderung mengurangi kegiatan yang menggunakan tangan jika mengalami sakit di pergelangan tangan.

Namun tidak menggerakan tangan atau hanya bergerak dengan gerakan yang sama sepanjang hari hanya akan memperparah rasa sakit di pergelangan tangan.

Sebaiknya cobalah menggerakan tangan sesekali namun tidak berlebihan seperti terlalu ditekuk ke depan atau ke belakang.

 
  • Hindari mengangkat barang yang berat
 

Selama proses penyembuhan, hindari mengangkat barang yang terlalu berat.

Ini dapat memperparah sakit dan mengiritasi saraf di pergelangan tangan.

Terutama untuk gerakan banyak aktivitas mencengkeram, sebaiknya hindari melakukan gerakan ini karena dapat memperparah nyeri.

Layanan Mother Care Medi-Call
Medi-Call: Layanan Perawatan Ibu di Rumah
Apabila sudah melakukan langkah di atas namun pergelangan tangan masih terasa sakit dan susah digerakkan.Sebaiknya berkonsultasi dengan bidan Medi-Call untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.Saat ini Anda berkonsultasi dengan bidan Medi-Call di rumah saja cukup dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call.
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip