Sering Tidak Disadari! Kebiasaan Berikut Ini Jadi Penyebab Darah Tinggi

Tekanan darah tinggi disebut sebagai “silent killer” karena kebanyakan penderitanya tidak mengetahui mereka terkena hipertensi. Lalu apa saja penyebab darah tinggi? Jantung memompa darah ke pembuluh darah dan kemudian membawa darah ke seluruh tubuh.Tekanan darah adalah kekuatan yang diberikan oleh sirkulasi darah terhadap dinding arteri tubuh atau dikenal sebagai pembuluh darah utama dalam tubuh.Dan tekanan darah tinggi atau biasa disebut sebagai hipertensi merupakan keadaan di mana tekanan darah naik.Tekanan darah tinggi berbahaya karena membuat jantung bekerja lebih keras untuk memompa darah keluar menuju tubuh.Ini dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan seperti pengerasan arteri atau aterosklerosis, stroke, penyakit ginjal, dan gagal jantung.Kebanyakan orang yang mengalami darah tinggi tidak merasakan gejalanya kecuali kondisi hipertensi benar-benar parah.
Baca juga:  Berikut Faktor Pemicu Gula Darah Tinggi pada Tubuh Anda
Beberapa orang dengan tekanan darah tinggi akan mengalami beberapa gejala seperti sakit kepala, sesak napas atau mimisan.Apabila Anda mengalami gejala seperti di atas sebagai segera cek kesehatan Anda secara menyeluruh bersama dokter Medi-Call di rumah dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau melalui aplikasi Medi-Call.
Dokter 24 Jam Ke Rumah Anda Medi-Call
Medi-Call: Layanan Panggil Dokter ke Rumah Anda

Penyebab Darah Tinggi

Rentang tekanan darah tinggi yang normal berkisar adalah 120/80 mmHg dan seseorang dikatakan mengalami darah tinggi jika tekanan darahnya mencapai 140/90 mmHg atau lebih.Sampai saat ini masih belum diketahui secara pasti apa saja penyebab darah tinggi pada seseorang.Namun terdapat dua jenis hipertensi yaitu hipertensi primer dan hipertensi sekunder.Kedua jenis hipertensi ini memiliki penyebab darah tinggi yang berbeda-beda.Berikut ini penyebab darah tinggi menurut kedua jenis hipertensi yang perlu Anda ketahui: 
  • Hipertensi primer
 

Hipertensi primer merupakan jenis hipertensi yang penyebab pastinya belum diketahui dan biasanya penyebabnya akan terus berkembang dari waktu ke waktu.

Namun kebanyakan penyebab darah tinggi primer ini disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat.

Merokok, kelebihan berat badan, kurang berolahraga, terlalu banyak mengkonsumsi garam dapat menjadi penyebab darah tinggi primer.

Selain itu, stres, bertambahnya usia dan adanya riwayat keluarga yang memiliki darah tinggi juga menjadi faktor risiko penyebab seseorang mengalami darah tinggi.

 
  • Hipertensi sekunder
 

Ketika penyebab langsung tekanan darah tinggi dapat diidentifikasi ini disebut hipertensi sekunder

Beberapa orang memiliki tekanan darah tinggi yang disebabkan oleh kondisi yang mendasarinya. 

Hipertensi sekunder cenderung muncul tiba-tiba dan menyebabkan tekanan darah naik lebih tinggi daripada hipertensi primer.

Kondisi kesehatan seperti adanya penyakit ginjal, tumor dan masalah pada tiroid menyebabkan seseorang mengalami hipertensi sekunder.

Konsumsi obat-obatan tertentu seperti pil KB yang mengandung estrogen dan dekongestan juga meningkatkan risiko seseorang mengalami hipertensi sekunder.

Kehamilan juga dapat meningkatkan tekanan darah pada ibu hamil sehingga menyebabkan tekanan darah menjadi tinggi.

Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Medi-Call: Layanan Kesehatan di Lokasi Anda
Meskipun Anda mengalami beberapa hal yang menyebabkan tekanan darah tinggi seperti di atas, namun bukan berarti Anda akan mengalami hipertensi.Satu-satunya cara untuk mengetahui apakah Anda memiliki tekanan darah tinggi adalah dengan mengukur tekanan darah dan melakukan pemeriksaan secara menyeluruh.Apabila Anda sering mengalami pusing, mimisan dan mempunyai pola hidup yang tidak sehat sebaiknya segera cek tekanan darah Anda bersama dokter Medi-Call di rumah dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau menggunakan aplikasi Medi-Call.
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip