Medi-Call

Infused Water: Menyegarkan, Mudah Dibuat dan Kaya Manfaat

Bagikan artikel ini

Infused water telah menjadi tren minuman yang disukai oleh banyak orang dalam beberapa waktu ini. Selain menyegarkan, banyak manfaat yang didapatkan dengan meminum infused water.

Minuman merupakan aspek penting yang sangat dibutuhkan manusia untuk memenuhi kebutuhan mineral tubuh.

Penyajian minuman yang mengandung vitamin serta memiliki banyak manfaat bagi tubuh yang sedang menjadi tren adalah infused water.

Minuman air putih ini disajikan dengan campuran buah-buahan segar yang memberikan sensasi dan aroma yang berbeda.

Tidak hanya buah-buahan segar, Anda juga bisa mengkombinasikan bahan herbal seperti teh yang direndam bersama-sama selama rentang waktu tertentu untuk mengeluarkan ekstrak sari buah dan aroma yang menyegarkan.

vitamin c di rumah, vitamin c, infus di rumah, pasang infus di rumah, infus vitamin c, medicall, medi-call
Medi-Call: Layanan Infus dan Vitamin di Rumah Anda

Manfaat Infused Water

Infused water memiliki banyak manfaat yang dapat diserap tubuh, antara lain :

  • Lancarkan Proses Buang Air Besar
    Minuman hangat yang mengandung detoksifikasi ini mampu membantu tubuh dalam melancarkan proses sistem pembuangan.
  • Mengatasi Dehidrasi
    Minuman ini sangat cocok bagi individu yang kurang menyukai rasa air putih namun tetap dapat membantu melengkapi kebutuhan mineral sebanyak 2 liter dalam sehari. Hal ini dikarenakan infused water mengandung rasa dan aroma buah yang menyegarkan. Beberapa dokter menyarankan minuman ini bagi individu yang memiliki banyak aktivitas seperti atlet.
  • Menjaga Kecantikan Kulit
    Infused water mengandung ekstrak sari buah yang mampu memberikan antioksidan dan antiaging untuk kesehatan kulit.
Baca juga:  Hati-Hati, Kelebihan Konsumsi Vitamin C Picu Batu Ginjal
  • Mendapatkan Asupan Vitamin
    Konsumsi infused water secara rutin, secara tidak langsung tubuh telah mendapatkan asupan vitamin dari buah-buahan tersebut. Tanpa harus mengkonsumsi vitamin dalam bentuk kapsul maupun tablet.
  • Menambah Nafsu Makan
    Bagi individu yang bermasalah dengan nafsu makan, cobalah mengkonsumsi minuman ini untuk meningkatkan nafsu makan serta menaikkan berat badan. Hal ini sangat cocok bagi individu yang sedang dalam masa pemulihan dari sakit.
  • Detox
    Minuman infused water sangat cocok bagi individu yang sedang menjalani diet agar pencernaan lebih lancar dan mengeluarkan racun yang ada di tubuh.

Pilihan Buah Infused Water

Berbagai macam pilihan buah segar beserta beberapa bahan herbal yang dapat digunakan untuk infused water antara lain:

dokter ke rumah, panggil dokter ke rumah
Medi-Call: Layanan Dokter ke Rumah Anda
  • Jeruk
    Jeruk memiliki banyak kandungan vitamin C. Infused water menggunakan buah jeruk mampu meningkatkan daya tahan tubuh dan mengusir racun penyebab jerawat. Cukup masukkan potongan jeruk ke dalam sebotol air kemudian diamkan selama beberapa jam sebelum dikonsumsi.
  • Stroberi
    Stroberi merupakan buah yang asam manis. Buah ini dapat menjadi salah satu pilihan untuk infused water dengan mencampurkan daun mint maupun jalapeno. Manfaat dari kombinasi minuman ini mampu meredakan gejala flu serta mengusir jerawat.
  • Semangka
    Semangka mampu menurunkan tekanan darah, mengurangi nyeri otot. Campuran potongan stroberi dan semangka dalam satu botol air mampu untuk menurunkan berat badan.
  • Mangga
    Mangga dipercaya mampu meningkatkan metabolisme tubuh. Campuran mangga dengan jahe dipercaya mampu membantu proses diet karena jahe dapat mengurangi peradangan.
  • Nanas
    Nanas memiliki kandungan vitamin C tinggi yang dapat memperlancar metabolisme tubuh serta berperan dalam perawatan kulit. Campuran buah nanas dan jeruk dalam sebotol air mampu menjaga stamina tubuh, melancarkan pencernaan serta merawat kulit.

Beberapa pilihan buah di atas dapat dicampurkan dengan daun mint, kayu manis, maupun jahe agar mendapatkan sensasi rasa yang berbeda.

Beberapa resep infused water dipercaya mampu membantu program diet.

Infused water sangat mudah dibawa namun memiliki banyak manfaat bagi tubuh.

Jangan ragu berkonsultasi menggunakan aplikasi panggil dokter untuk mendapatkan resep infused water yang paling tepat bagi tubuh Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

DMCA.com Protection Status