Lutut Nyeri saat Ditekuk? Yuk, Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasinya!

Apakah Anda mengalami lutut nyeri saat ditekuk? Jika iya, Anda tidak sendirian karena banyak orang menderita lutut nyeri saat ditekuk, dari yang ringan hingga parah. Lutut merupakan salah satu bagian tubuh yang sering digunakan, sehingga lutut juga rentan mengalami cedera dan menimbulkan rasa nyeri, terutama saat ditekuk. Ketika lutut sakit saat ditekuk, aktivitas sehari-hari pun dapat terganggu. Apabila Anda mengalami lutut nyeri saat ditekuk, Anda bisa hubungi dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. 
Operasi Tulang Belakang Medi-Call
Medi-Call: Layanan Fisioterapi di Rumah Anda

Penyebab Lutut Nyeri saat Ditekuk

Lutut nyeri saat ditekuk bisa dipicu oleh beberapa faktor. Beberapa kemungkinan penyebabnya antara lain:
  • Patellofemoral pain syndrome, yakni kondisi yang menyebabkan nyeri tumpul di depan lutut.
  • Tendinitis patela, yakni kondisi yang menyebabkan rasa terbakar dan nyeri di pangkal tempurung lutut.
  • Iliotibial band syndrome, yakni kondisi yang menimbulkan sensasi terbakar di luar lutut, yang kemudian bisa menyebar ke pinggul atau paha. 
  • Cedera hamstring, yakni kondisi yang menyebabkan nyeri di belakang lutut dan paha.
  • Tendinitis quadriceps, yakni kondisi yang bisa memicu nyeri pada bagian atas atau di depan lutut.
  • Bursitis lutut, yakni kondisi yang dapat menyebabkan pembengkakan, rasa hangat, dan nyeri di atas atau di bawah lutut.
  • Osteoarthritis, yakni kondisi yang bisa menimbulkan sensasi nyeri di lutut yang menyebar, menimbulkan pembengkakan, dan kekakuan, terutama di pagi hari.
  • Cedera atau trauma pada sendi atau ligamen lutut, yakni kondisi yang dapat menyebabkan nyeri tajam, pembengkakan, dan kesulitan menggerakkan lutut.
  • Kista Baker, yakni kondisi yang dapat menyebabkan sesak dan pembengkakan di belakang lutut.

Perawatan di Rumah untuk Mengatasi Lutut Nyeri saat Ditekuk

Jika lutut nyeri saat ditekuk masih terbilang ringan, perawatan di rumah mungkin dapat meredakannya.Berikut ini beberapa langkah yang dapat Anda lakukan:
  • Melakukan metode RICE
Metode RICE adalah perawatan untuk cedera otot ringan, termasuk cedera yang melibatkan lutut.Berikut adalah beberapa langkah perawatan dengan metode RICE:
  • Rest: Rehatlah dan hindari memberikan beban pada lutut untuk mempercepat pemulihan otot-otot di sekitarnya.
  • Ice: Bungkus es dalam kantung plastik atau kain bersih, lalu tempelkan ke area yang nyeri selama 20 menit. Lakukan sebanyak beberapa kali dalam sehari.
  • Compress: Balut lutut dengan perban elastis untuk mengurangi pembengkakan. 
  • Elevate: Angkat lutut dengan posisi lebih tinggi dari jantung untuk meredakan pembengkakan.
  • Konsumsi obat pereda nyeri
Untuk mengurangi rasa sakit dan pembengkakan, Anda dapat mempertimbangkan untuk mengonsumsi obat pereda nyeri yang tersedia tanpa resep dokter. Beberapa obat yang dijual bebas tanpa memerlukan resep dokter antara lain paracetamol atau ibuprofen.
  • Pijat
Jika Anda mempertimbangkan untuk dipijat, pastikan menggunakan jasa terapis yang ahli untuk memberikan tekanan pada otot, tendon, dan ligamen.Jika dilakukan dengan tepat, pijat dapat membantu meredakan dan mengelola nyeri lutut.
  • Latihan lutut
Latihan lutut yang tepat dapat membantu meredakan nyeri lutut. Gerakannya dapat menargetkan otot-otot yang menopang lutut.Latihan peregangan lutut juga dapat mengurangi ketegangan pada otot-otot di sekitarnya, yang akan mengurangi tekanan pada sendi lutut.

Perawatan Medis untuk Mengatasi Lutut Nyeri saat Ditekuk

Perawatan terbaik untuk mengobati lutut nyeri saat ditekuk adalah perawatan yang berfokus pada penyebabnya. Dokter mungkin menyarankan beberapa perawatan medis berikut untuk mengatasi lutut nyeri saat ditekuk:
  • Terapi fisik
Seorang terapis dapat merekomendasikan beberapa latihan khusus untuk mengatasi kondisi lutut Anda. Latihan ini dirancang untuk meningkatkan kekuatan, mobilitas, dan fleksibilitas lutut.
  • Ortotik
Ortotik adalah sol sepatu yang dapat menstabilkan kaki dan pergelangan kaki. Sol ortotik dapat meredakan nyeri dengan mengurangi tekanan pada lutut.
  • Imobilisasi
Jika nyeri lutut disebabkan oleh cedera, dokter mungkin menyarankan Anda untuk menggunakan penyangga atau gips untuk melindungi lutut dan mencegah Anda menggerakkannya.
  • Pembedahan
Jika kondisi Anda tidak membaik dengan perawatan nonbedah, dokter mungkin akan menyarankan tindakan pembedahan.Secara umum, pembedahan hanya diperlukan untuk kasus lutut nyeri saat ditekuk yang sudah parah. Jangan ragu untuk menghubungi dokter apabila anda mengalami lutut nyeri saat ditekuk terus-menerus 
Operasi Tulang Belakang Medi-Call
Medi-Call: Layanan Fisioterapi ke Lokasi Anda
Anda bisa menghubungi layanan panggil dokter Medi-Call ke rumah yang terpercaya.Caranya dengan aplikasi Medi-Call maupun menghubungi Call-Center 24 Jam.
Baca juga:  Berikut 4 Kondisi Penyebab Lutut Sakit Setelah Jongkok
Referensi: 
  • Healthline (2023). What Causes Knee Pain When You’re Bending It, and How’s It Treated?
  • Guthrie (2023). Knee Pain When Bending? Here's What You Can Do About It
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Terkait

Arsip