Medi-Call

Berbeda dengan Usia Muda, Berikut Penyebab Nyeri Kepala pada Lansia

Bagikan artikel ini

Orangtua suka mengalami nyeri kepala yang hebat? Sudah tahu apa saja penyebab nyeri kepala pada lansia? Ternyata tidak sama dengan usia muda loh! 

Semua pasti pernah mengalami sakit kepala, baik usia muda maupun lanjut usia.

Namun sakit kepala pada orang dewasa yang lebih tua lebih jarang terjadi dibandingkan pada orang yang lebih muda.

Dilansir dari neurologyadvisor, saat memasuki usia empat puluh tahun ke atas frekuensi sakit kepala akan lebih berkurang.

Tapi intensi rasa sakit dan tegang yang dirasakan saat sakit kepala menyerang masih sama halnya dengan sakit kepala di usia muda.

Apabila orangtua mengalami sakit kepala yang tak tertahankan dan tak kunjung membaik setelah beberapa hari, ini mungkin tanda ada masalah kesehatan.

Sebaiknya segera konsultasi dengan dokter Medi-Call di rumah jika nyeri di kepala lansia tidak kunjung membaik dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call.

Medi-Call: Layanan Panggil Dokter ke Rumah

Penyebab Nyeri Kepala pada Lansia

Penyebab nyeri kepala pada lansia seringkali merupakan penyebab yang berbeda daripada usia muda.

Penyebab nyeri kepala pada lansia biasanya merupakan kondisi yang lebih serius.

Kira-kira apa saja ya penyebab nyeri kepala pada lansia?

Berikut ini beberapa penyebabnya yang menarik untuk diketahui:

 

  • Migrain

 

Meskipun sakit kepala migrain berkurang seiring dengan bertambahnya usia, namun ini masih menjadi penyebab nyeri kepala pada lansia yang paling umum.

Namun gejala migrain seperti mual, muntah, sensitif terhadap suara dan cahaya cenderung berkurang pada lansia.

Sebaliknya gejala nyeri di kepala dan leher cenderung meningkat pada lansia.

Stres, khawatir, atau terlalu lelah biasanya merupakan faktor seseorang mengalami migrain.

 

  • Stroke

 

Baca juga:  Penyebab Edema Pada Kaki Mulai Dari Gaya Hidup Hingga Kehamilan

Penyakit stroke juga bisa menjadi penyebab nyeri kepala pada lansia.

Pasien yang mengalami stroke umumnya juga merasakan nyeri di kepala.

Sakit kepala akibat stroke terkadang sangat parah hingga membuat penderita tidak bisa beraktivitas.

 

  • Trauma di kepala

 

Penyebab nyeri kepala pada lansia selanjutnya adalah adanya trauma di kepala.

Meskipun ada banyak penyebab trauma kepala, namun jatuh merupakan penyebab utama adanya trauma di kepala.

Sekitar 30% orang berusia 65 tahun ke atas jatuh setidaknya setahun sekali.

90% pasien trauma di kepala akan merasakan sakit di kepala yang berkisar dari ringan hingga berat.

Sakit kepala ini dapat terjadi sesekali atau konstan, dan bisa terjadi pada satu atau kedua sisi kepala.

Dan sakit kepala akan terasa lebih buruk saat lansia batuk, mual, muntah serta berolahraga.

 

  • Arteritis temporal

 

Penyebab nyeri kepala pada lansia lainnya adalah arteritis temporal.

Ini merupakan penyakit yang menyebabkan arteri atau pembuluh darah yang membawa oksigen dari jantung ke seluruh tubuh membengkak dan menyempit.

Salah satu gejala arteritis temporal adalah timbulnya rasa sakit di kepala yang berdenyut dan biasanya di dekat pelipis.

Perawat Home Care dan Perawat Luka Medi-Call
Medi-Call: Layanan Perawat Home Care dan Perawat Luka di Rumah Anda

Sakit kepala pada lansia terutama yang tidak kunjung membaik setelah beberapa hari tidak bisa dianggap sepele.

Apabila lansia mengalami sakit kepala dan membutuhkan bantuan untuk merawatnya, Anda bisa menggunakan layanan perawat homecare Medi-Call di rumah dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call.

DMCA.com Protection Status