Medi-Call

Badan Panas Dingin, Saat Tubuh Terasa Panas Namun Kedinginan

Bagikan artikel ini

Anda merasa kedinginan tapi ternyata badan Anda panas! Itu namanya badan panas dingin. Berikut alasan mengapa seseorang bisa mengalami panas dingin.

Ada yang salah dengan tubuh jika memiliki berbagai perasaan terhadap tubuh, seperti saat merasa kedinginan padahal suhu tubuh sedang panas.

Ternyata apa yang Anda rasakan ini sebenarnya adalah tanda bahwa tubuh Anda sedang melawan infeksi.

Hal pertama yang harus dipahami adalah bahwa sebagian besar virus dan bakteri mengalami kesulitan bertahan hidup di atas suhu normal tubuh manusia.

Maka demam atau kenaikan suhu tubuh adalah respons sistem kekebalan untuk mengatasi infeksi virus maupun bakteri.

Meskipun ini adalah respons sistem kekebalan tubuh yang normal terjadi, bukan berarti tidak perlu melakukan tindakan untuk mengatasi kondisi badan panas dingin.

Anda mungkin perlu untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter untuk mengatasi badan panas dingin.

Saat ini Anda bisa berkonsultasi dengan dokter Medi-Call dari rumah saja tanpa perlu ke Rumah Sakit dengan menghubungi Call-Center 24 Jam atau aplikasi Medi-Call.

Panggil Dokter 24 Jam ke Rumah Anda
Medi-Call: Layanan Infus, Vaksin dan Vitamin di Rumah Anda

Badan Panas Dingin

Kira-kira apa sih yang membuat Anda merasa lebih dingin saat tubuh terasa lebih panas?

Ternyata fenomena badan panas dingin ini respons fisiologis yang normal.

Ini dikarenakan otak mengatur suhu tubuh ke titik yang lebih tinggi saat infeksi bakteri dan virus terjadi.

Kemudian bagian tubuh Anda yang lain mencoba menghasilkan panas ekstra untuk memenuhi sasaran suhu yang lebih tinggi itu.

Akan tetapi secara teknis Anda berada di bawah suhu ideal baru, sehingga Anda merasa kedinginan.

Badan panas dingin, mendorong Anda merasa kedinginan sehingga beberapa penderita akan mulai menggigil hingga gemetar.

Selain infeksi virus dan bakteri, berikut beberapa penyebab lainnya mengapa seseorang mengalami badan panas dingin:

 

  • Hipotiroidisme

 

Penyebab badan panas dingin yang pertama adalah hipotiroidisme.

Hipotiroidisme adalah suatu kondisi yang ditandai dengan tiroid yang kurang aktif, atau tiroid yang tidak menghasilkan hormon tiroid yang cukup.

Ini memperlambat metabolisme, yang dapat menyebabkan penurunan suhu inti tubuh.

Hal ini menyebabkan tubuh gemetar atau menggigil, sebagai cara untuk menghangatkan dan mempertahankan panas tubuh.

 

  • Gula darah rendah

 

Penyebab badan panas dingin selanjutnya adalah rendahnya kadar gula darah dalam tubuh.

Gula darah rendah dapat mendorong pelepasan hormon epinefrin dan norepinefrin sebagai upaya sel tubuh untuk mendapatkan kembali energi ketika kadar glukosa rendah.

Hormon-hormon ini menyebabkan menggigil, gemetar, serta berkeringat meskipun suhu tubuh sedang normal.

Baca juga:  Simak Cara Mengobati Gula Darah Rendah di Rumah

 

  • Beraktivitas fisik

 

Latihan yang lama atau intens juga dapat meningkatkan suhu inti tubuh Anda, kemudian mendorong tubuh untuk menghasilkan keringat untuk mendinginkan badan.

Inilah yang menyebabkan melakukan aktivitas fisik yang intens dapat menyebabkan badan panas dingin.

Kelembaban pada permukaan kulit yang terpapar angin atau lingkungan dingin setelah berolahraga dapat merangsang rasa menggigil.

Tetapi kelembaban ini tidak menyebabkan demam.

Medi-Call: Layanan Dokter Umum Terdekat ke Lokasi Anda

Istirahat yang cukup dan minum banyak cairan agar tetap terhidrasi saat mengalami panas dingin dapat membantu membuat kondisi Anda lebih baik dan mencegah dehidrasi.

Meskipun Anda sedang kedinginan, sebaiknya hindari menggunakan pakaian yang tebal karena dalam tubuh Anda sebenarnya sedang sangat panas.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai bagaimana cara mengatasi panas dingin yang benar, sebaiknya konsultasi dengan dokter Medi-Call datang ke rumah dengan menggunakan aplikasi Medi-Call atau hubungi Call-Center 24 Jam.

DMCA.com Protection Status