Medi-Call

Jangan Ragu Menggunakan Layanan Perawat Lansia di Rumah, Berikut Ini Berbagai Manfaatnya! 

Bagikan artikel ini

Peran perawat lansia di rumah sangat penting dan dibutuhkan terutama bagi orang tua yang mengalami penurunan fungsi tubuh akibat bertambahnya usia.

Ada banyak faktor yang membuat seorang lansia membutuhkan pertolongan seseorang dalam beraktivitas sehari-hari.

Kondisi seperti mengalami cacat fisik, baru saja mengalami pemulihan pasca operasi atau kesehatan yang semakin memburuk setiap harinya.

Perawatan di rumah merupakan perawatan terbaik bagi orang lanjut usia ini baik bagi lansia yang masih sehat atau yang sudah tidak dapat lagi hidup secara mandiri.

Ini dikarenakan perawatan di rumah dapat membuat lansia merasa aman dan nyaman sehingga membuat kebanyakan orang tua merasa lebih baik secara fisik dan juga mental.

Baca juga:  Berapa Biaya Jasa Perawat Home Care di Indonesia?

Selain itu perawatan di rumah membuat lansia dikelilingi oleh anggota keluarga yang sudah dikenal sehingga menciptakan rasa aman dan kebebasan pada lansia untuk beraktivitas.

Medi-Call memiliki layanan perawat lansia di rumah yang aman dan terpercaya untuk membantu merawat orang terkasih.

Hubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call untuk mendapatkan layanan panggil perawat lansia di rumah sekarang.

Perawat Home Care dan Perawat Luka Medi-Call
Medi-Call: Layanan Perawat Home Care dan Perawat Luka di Rumah Anda

Perawat Lansia di Rumah

Meskipun lansia dirawat di rumah saja, namun bukan berarti ini adalah hal yang mudah untuk dilakukan.

Menurunnya kemampuan orang tua untuk beraktivitas secara mandiri, kesehatan yang menurun dan lain-lain membuat merawat lansia membutuhkan banyak pengetahuan dan energi.

Oleh karena itu sebaiknya saat merawat lansia di rumah sebaiknya dibantu oleh perawat lansia yang sudah berpengalaman.

Keuntungan menggunakan perawat lansia di rumah adalah adanya seseorang dapat membantu Anda merawat orang terkasih.

Namun tidak hanya itu saja, masih ada banyak lagi keuntungan menggunakan jasa perawat lansia di rumah.

Berikut ini beberapa keuntungan menggunakan jasa perawat lansia di rumah yang perlu Anda ketahui:

 

  • Lebih personal

Keuntungan menggunakan layanan perawat untuk lansia di rumah adalah perawatan yang didapatkan akan lebih personal.

Panti werdha mungkin merupakan tempat perawatan dengan banyak fasilitas bagi lansia.

Namun perawatan di rumah dapat lebih personal yang mungkin tidak dapat dirasakan jika menitipkan lansia ke panti werdha.

Lansia yang tinggal di rumah mendapatkan bantuan pribadi sesuai dengan kecepatan mereka sendiri dan dalam pengaturan yang lebih personal.

Baca juga:  Bentuk Layanan Home Care Jabodetabek Bantu Rawat Orang Terkasih di Rumah

 

  • Lebih mandiri

Keuntungan selanjutnya dari menggunakan layanan perawat bagi lansia di rumah adalah mampu melatih orang tua agar lebih mandiri.

Perawatan di rumah memberdayakan lansia untuk melakukan sesuatu sendiri tetapi dengan cepat menawarkan bantuan saat dibutuhkan. 

Perasaan percaya diri dan kemandirian ini bisa sangat bermanfaat bagi kesehatan mental dan kesejahteraan mereka.

 

  • Lingkungan yang aman

Keuntungan lainnya adalah dengan adanya perawat lansia dapat menciptakan lingkungan yang aman.

Perawat lansia dapat membantu mengawasi dan mencegah lansia dari hal yang tidak diinginkan seperti jatuh.

Perawat juga mampu mengawasi kesehatan tubuh lansia apakah memburuk atau tidak.

banner caregiver medi-call
Medi-Call: Layanan Caregiver di Lokasi Anda

Setelah mengetahui keuntungan dari menggunakan layanan perawat lansia, Anda mungkin ingin menggunakan layanan perawat untuk membantu merawat orang terkasih di rumah.

Sebaiknya menggunakan layanan perawat lansia yang terpercaya dan berpengalaman.

Layanan perawat lansia Medi-Call sudah berpengalaman dan terpercaya merawat orang terkasih di rumah.

Cukup hubungi Call-Center 24 Jam atau gunakan aplikasi Medi-Call untuk mendapatkan layanan perawat lansia Medi-Call datang ke rumah.

PERTAMA DI INDONESIA!

Layanan Perawat Home Care Medi-Call BEBAS BIAYA ADMIN!

*Biaya online payment hanya Rp 15.000 / transaksi

Layanan perawat homecare Medi-Call dilengkapi dengan garansi untuk memudahkan Anda, jika perawat yang ada tidak sesuai dengan kriteria yang Anda berikan, Medi-Call dapat mencarikan perawat lain yang sesuai dengan kriteria Anda

DMCA.com Protection Status