Medi-Call

Rekomendasi Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Stroke

Bagikan artikel ini

Kacang-kacangan, ikan, alpukat merupakan makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke agar cepat sembuh.

Stroke dapat terjadi apabila suplai darah ke otak terputus sehingga menganggu fungsi nutrisi dan oksigen dalam otak.

Diabetes, hipertensi, kolesterol tinggi serta detak jantung yang tidak teratur merupakan faktor risiko penyebab terjadinya stroke.

Stroke dapat menyebabkan kelumpuhan setengah badan hingga kelumpuhan total.

Mata atau mulut yang terlihat seperti turun, mati rasa pada satu lengan serta kesulitan mengangkat kedua tangan dan kesulitan bicara merupakan gejala stroke yang perlu diketahui.

Baca juga:  Pertolongan Pertama pada Penderita Stroke, Waspada Hoax ini!

Apabila terdapat salah satu dari gejala ini sebaiknya segera hubungi dokter.

Ini dikarenakan semakin cepat penderita stroke mendapat pertolongan pertama, maka dapat memperkecil kemungkinan kelumpuhan akibat stroke.

Sebaiknya menggunakan layanan panggil dokter Medi-Call ke rumah untuk pertolongan pertama pada penderita stroke sehingga tidak perlu ke Rumah Sakit dengan menghubungi Call-Center 24 Jam.

dokter ke rumah, panggil dokter ke rumah
Medi-Call: Layanan Dokter ke Rumah Anda

Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Stroke

Konsumsi makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke dapat membantu proses penyembuhan pada otak serta fisik.

Umumnya penderita stroke akan mengalami penurunan nafsu makan serta kesulitan mengunyah makanan.

Baca juga:  Pantangan Makanan Untuk Penderita Stroke

Oleh karena itu penting mengetahui makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke agar pasien dapat mengkonsumsi makanan bergizi.

Berikut ini beberapa makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke:

  • Ikan

Makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke yang pertama adalah ikan.

Konsumsi ikan yang kaya akan omega-3 seperti salmon, tuna dan makarel dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.

Selain itu, konsumsi ikan dapat membantu mengurangi risiko serangan jantung serta stroke.

Umumnya penderita stroke mengalami penurunan kemampuan kognitif, kandungan dalam ikan mampu meningkatkan kemampuan kognitif.

 

  • Kacang-kacangan

Makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke selanjutnya adalah kacang-kacangan.

Kacang memiliki kandungan antioksidan yang dapat meningkatkan aliran darah tubuh ke otak.

Selain itu kacang juga mengandung lemak tak jenuh yang baik untuk jantung, menurunkan kadar kolesterol, serta meningkatkan kesehatan otak dan tulang.

Kacang merah dan kedelai merupakan jenis kacang yang baik untuk penderita stroke.

 

  • Alpukat

Alpukat merupakan makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke lainnya.

Alpukat dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan menurunkan kolesterol yang baik untuk penderita stroke.

Selain itu saat mengalami stroke, penderita umumnya akan kesulitan berpikir cepat dan mudah kehilangan fokus.

Konsumsi alpukat dapat membantu meningkatkan fokus pada penderita stroke.

 

  • Oatmeal

Oatmeal juga merupakan makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke selanjutnya.

Oatmeal memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan jantung sehingga mengurangi risiko stroke.

Selain itu oatmeal juga mampu meningkatkan kemampuan kognitif otak pasien yang biasanya menurun akibat stroke.

 

  • Bayam

Makanan yang dianjurkan untuk penderita stroke yang terakhir adalah bayam

Bayam kaya akan asam folat, vitamin K, E serta B yang mampu meningkatkan fokus serta mempertajam daya ingat pasien.

Selain itu, bayam juga dapat membantu menurunkan tekanan darah sehingga mengurangi risiko stroke.

panggil perawat home care, panggil perawat lansia, perawat home care, perawat lansia, perawat orang tua, perawat lansia stroke, stroke, caregiver, care giver
Medi-Call: Layanan Perawat Lansia Ke Rumah Anda

Pasien stroke umumnya mengalami kesulitan dalam beraktivitas sehari-hari seperti makan, berganti pakaian, mandi, minum obat dan masih banyak lagi.

Pasien stroke juga membutuhkan pengawasan penuh untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti jatuh atau tergelincir.

Menggunakan jasa perawat home care dapat membantu Anda mengawasi serta membantu pasien dalam berkegiatan sehari-hari sehingga tidak perlu khawatir.

Anda bisa mendapatkan layanan perawat home care terpercaya Medi-Call dengan menghubungi Call-Center 24 Jam.

DMCA.com Protection Status